• Breaking News

    Wednesday, 29 July 2020

    Kronologi Penutupan Klenteng Kwan Sing Bio

    Komentar Lihat Foto
    KOMPAS.com/Hamim
    Penilik Demisioner TITD Klenteng Kwan Sing Bio, Alim Sugiantoro dan sejumlah umat Tri Darma tidak bisa masuk untuk beribadah lantaran pintu maauk dikunci. Selasa (28/7/2020).
    Editor: Dheri Agriesta

    KOMPAS.com - Klenteng Kwan Sing Bio Tuban ditutup paksa pada Selasa (28/7/2020). Penutupan itu diduga dilakukan kepengurusan Tio Eng Bo (Mardjojo).

    Kuasa hukum Tio Eng Bo, Anam Warsito membenarkan pihaknya bertanggung jawab atas penggembokan itu.

    "Benar kita yang gembok, kita lakukan jam sembilan malam lebih saat semua sudah keluar, jadi kita tunggu," kata Anam saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (29/7/2020).

    Anam menjelaskan awal mula penggembokan klenteng tersebut.

    Awalnya, pengurus kubu Tio Eng Bo dilarang melakukan doa bersama dan sembahyang di klenteng pada Jumat (24/7/2020).

    Baca juga: 

    MAIN GAME INI DAPAT HADIAH INVESTASI EMAS

    Anam menyebutkan, pengurus dari kubu Alim Sugiantoro mengunci pintu masuk klenteng dari dalam pada hari itu.

    Mereka, kata Anam, beralasan kubu Tio Eng Bo akan melakukan hal yang tak diinginkan.

    Setelah aksi penolakan itu, terpasang spanduk informasi larangan beraktivitas di klenteng selama pandemi Covid-19.

    Spanduk yang terpasang di pintu masuk itu tak menjelaskan sampai kapan klenteng terbesar di Indonesia itu ditutup.

    "Padahal, saat itu kita sampaikan mau sembahyang doa bersama sebagai ucapan rasa syukur atas terbitnya surat pengesahan dari Kementerian Agama tentang susunan kepengurusan Klenteng Kwan Sing Bio periode 2019-2022 yang diketuai Tio Eng Bo," jelas Anam.

    No comments:

    Post a Comment

    Fashion

    Beauty

    Travel